Corona
Dari manakah
engkau datang ke bumi
Hingga mampu
melahirkan kecemasan,
ketakutan seluruh
penduduk alam semesta
Seakan lebih
menakutkan dari hari kiamat
yang pasti
kelak akan tiba
Seakan lebih
menakutkan dari kematian
yang akan
dialami setiap makhluk Tuhan diatas alam
Corona
Makhluk apakah
yang sebenarnya?
Tak menjelma
iblis, jin, setan dan raksasa dari alam berbeda
Namun mampu
melumpuhkan dunia
Berjuta negeri
menyatakan diri menutup kotanya
menjadi
setengah mati dari seluruh aktifitas sehari- hari
Monorehkan
sejarah Rumah Tuhan (Bitullah) konon dilarang dikunjungi
Ibarat musibah
banjir yang pernah menenggelamkannya
Corona
Atas nama
murka Tuhankah CORONA menjelma kealam dunia?
Atau mungkin
adzab Tuhan sebagai peringatan zaman
Tak kasat mata
namun mampu melahirkan ketakutan dan kepanikan penduduk seluruh bumi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar