MY IKLAN

SELAMAT DATANG DI DUNIA INSPIRASI YANG PENUH RASA

JIKA HALAMAN INI MERUPAKAN SEBUAH PINTU, DARI MANA SAJA BOLEH MASUK DEMI MEMBANGUN SILATURRAHMI FIKRI, JIKA JENDELA HALAMAN INI BAGAI DANAU SIAPA SAJA BOLEH MANDI DAN BERENANG BAHKAN JIKA HAUS BOLEH MINUM JIKA BISA MENJADI SEBUAH HIKMAH, KARENA HALAMAN INI DI PELIHARA DEMI SEBUAH RUMAH SENI SASTRA YANG INGIN JADI RUMAH PENGETAHUAN. SEMOGA YANG MAMPIR SELALU MENDAPAT KEINDAHAN




Jumat, 02 Juli 2010

NAFAS CINTA DALAM LINGKAR CINCIN PETUNANGAN


(kisah ini di angkat dari realita gadis yang tersangkar pertunangan diantara pengkhianatan dan kenyataan)
seandainya ada yang tersikut dengan isi catatan ini penulis minta maaf atas lancangnya mengabadikan kisah diantara kalian
-------------------------------------------------------------------------

sebuah perjalanan cinta yang kau kehendaki dulu
hari-hari ini seakan tak ada lagi keindahan itu
seakan engkau paksakan untuk menghilang dari sisiku
bahkan terlepas dari lingkaran cincin perjanjian itu
yang telah sembilan tahun melingkar di antara jarimu dan jariku
aku tak tahu tentang semua itu
jauhmu dari sisiku seakan telah merubah semua cerita waktu
mungkin saja karena engkau menemukan gadis penggantiku
sehingga engkau terus ingin berpaling dari realita hidupku
yang hanya kuasa menunggu kepastianmu sepanjang waktu
disini aku masih teringat...,
ketika orang tuaku tak sudi menerimamu
tahukah engkau...?
akulah yang berkorban demi dirimu
sampai mereka semua mau menerima kita bersatu
dalam catatan doa restu
tapi entahlah apa yang terjadi pada dirimu
sehingga hari ini engkau seakan tak punya hati
yang telah tega menghianatiku
andai mereka tahu
hari ini kita telah seperti ini tak menentu
masih adakah setiamu
seperti yang engkau paksakan dahulu untukku
masih ingatkah engkau
bahwa dirimu merebutku
dari pertunangan yang dipilihkan orangtuaku
dalam jalan hidupku
sebelum engkau hadir disisiku
dan kemudian menggambil seluruh isi hatiku
andai memang sifatmu seperti itu
kau takkan pernah merasa
apa yang menyiksa di sepanjang hari-hariku
andai saja kehilanganmu adalah suratan bagiku
tak apalah mungkin semua itu
memang realita takdirku
hanya saja yang mungkin membuat aku
akan menjadi tak mampu
bila nantinya orang tuaku bertanya
tentang dirimu dan keadanmu dalam hidupku
apa yang dapat aku jelaskan
tentang dirimu yang telah menghianatiku
semoga saja kamu gak lupa
tentang semua kenangan indah bersamaku


Malang , 11 Januari 2010

1 komentar:

Manik Priandani mengatakan...

Kehidupan memang fana...hingga kefanaan-pun merambah ke soal cinta dan kesetiaan. Cinta dan kesetiaan menjadi barang permainan...semuanya karena bisikan setan. Pertunangan memang belum dikatakan sah, sehingga dianggap tak apa untuk ditinggalkan. Bahkan yang sah-pun terkadang ada godaan, karena setan memang pejuang gigih untuk meluluhlantakkan ketahanan manusia yang lemah...ahhh...